Senin, 05 September 2011

apa itu clodi dan perawatannya

Hi para Bunda Indonesia..

Seperti diketahui, sekarang ini mulai dikenal yang namanya clodi.
Apa itu clodi?? Clodi singkatan dari cloth diaper atau jika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia berarti popok kain. Sebutan lainnya adalah celana handuk, celana plastik, reusable diaper, dan masih banyak lagi.
Tapi istilah clodi umumnya lebih mengacu kepada beberapa jenis popok kain yang bisa menggantikan fungsi pampers/prospak/disposable diaper.

Clodi berbeda dengan popok kain seperti yang kita kenal selama ini. Bentuknya pun unik dan lucu. Sama seperti celana bayi biasa, tetapi memiliki kancing, atau strap dari velcro, dilengkapi sebuah penampung cairan (disebut insert) yang bisa diganti beberapa kali. Umumnya, clodi ini bisa digunakan 3 sampai 5 jam, bergantung pada bayi Bunda, apakah sering pipis atau tidak. Daya serapnya yang tinggi bisa dijadikan solusi pengganti Pampers yang aman dan ramah lingkungan. Clodi bisa dijadikan solusi agar bayi bisa tidur dengan tenang di malam hari dan ketika bepergian.

Patut diingat, bahwa clodi bisa sebagai investasi, karena bisa digunakan untuk jangka waktu yang lama. Dan mungkin diawal terlihat  biaya  yang besar yang harus dikeluarkan untuk membeli clodi, akan tetapi ternyata efisien dan murah untuk jangka waktu panjang, karena clodi ini tahan lama dan bisa dipakai untuk anak Bunda selanjutnya.


Ada beberapa pertanyaan umum yang biasa diajukan oleh para bunda, yaitu:


A. Berapa banyak Clodi yang di butuhkan buah hati atau berapa banyak clodi yang perlu dibeli ?
Untuk newborn – infants membutuhkan 10 sampai 12 kali ganti Clodi dalam 1 hari. Dari sini bunda dapat menentukan akan mencuci clodi dalam kurun waktu berapa hari sekali? Umumnya 3 hari sekali? Jadibunda dapat mengkalikan misalnya 12 clodi x 3 hari = 36 pieces clodi Untuk Toddler membutuhkan 8 – 10 Diapers. Jika bunda mencuci clodi dalam 3 hari sekali, maka bunda dapat mengkalikannya menjadi 10 x 3 = 30. Jika bunda memutuskan untuk menggunakan one size clodi, maka bunda dapat menghemat kebutuhan clodi buah hati dari new born sampai dengan toddler dengan berat = ±13 kg.


B. Cara Mencuci Clodi
Cuci dan keringkan Clodi ±4 kali untuk mendapatkan daya serap maksimal dari setiap clodi dan insert serta untuk mensterilkan clodi dan insert dari lapisan akhir finisihing bahan. Terkadang dengan pencucian berkali-kali tersebut mengakibatkan bahan Clodi dan Insert menjadi “quilt up” atau berbulu.. hal tersebut wajar terjadi pada clodi & insert. Untuk memperpanjang umur Clodi dan insert, bunda dapat melakukan cara mencuci tanpa pengeringan di mesin, atau menggantung sampai kering. Hal ini perlu di lakukan untuk menjaga lapisan waterproof pada clodi.


C. Cara mencuci Clodi kotor 
1. Isi mesin cuci dengan air biasa dan tuang Liquid Detergent, masukkan Diaper dan insert kedalam mesin cuci kemudian lakukan cara pencucian seperti yang biasa dilakukan. Untuk Diaper yang mengalami Trouble seperti berbau pesing maka pergunakan 1/2 cup Baking soda dalam pencucian dan beberapa tetes cuka untuk tahap pembilasan. Baking Soda adalah bahan yang dapat di pergunakan untuk menetralkan Urine pada Clodi. Cara ini sangat baik untuk menjaga cloth diapers buah hati ayah bunda tetap bersih dan tidak berbau serta tetap menjaga PH pada Diaper.
2.  Detergent yang dapat di pergunakan untuk mencuci clodi adalah detergent tanpa pengharum, pelembut serta pemutih. Di sarankan untuk menggunakan deregent liquid.
3 Hindari pemakaian sabun colek, karena clodi tidak cocok dengan jenis sabun colek, sabun colek dapat merusak serat dan memperpendek usia pemakaian clodi.

D. Cara menyimpan clodi kotor sebelum di cuci. 
Cara yang direkomendasikan untuk menyimpan clodi kotor adalah pada ember kering tertutup. Bilas clodi yang terkena pee atau poop  mempergunakan jet washer atau di semprot air bersih sebelum di tempatkan pada ember kering.

Melihat manfaat dari clodi dan penanganan yang tidak sulit, mari Bunda dipersilahkan untuk melihat produk-produk kami. Selamat berbelanja....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar